Kategori Tempat Sampah

Kategori Tempat Sampah


Kategori tempat sampah 

Sangat banyaknya aktivitas manusia dan makhluk hidup lain dibumi ini terkadang meninggalkan material berupa benda-benda yang sudah tidak digunakan secara terus menerus. 

Benda-benda yang sudah tidak digunakan dan terakumulasi secara terus menerus dalam jangka yang panjang akan menimbulkan permasalahan. 

Maka dari itu kita perlu memperhatikan pengelolaan benda-benda yang tidak di gunakan ini.

Dan benda yang tidak digunakan ini biasa disebut dengan sampah.

Menurut World Health Organization (WHO), sampah adalah barang yang berasal dari kegiatan manusia yang tidak lagi digunakan, baik tidak dipakai, tidak disenangi, ataupun yang dibuang.

Dan sesuatu yang dihasilkan dari hewan, tumbuhan, bahkan manusia yang sudah tidak terpakai berpotensi untuk menjadi sisa material buangan. Sisa material tersebut dapat berupa zat cair, padat, maupun gas yang nantinya akan dibuang ke alam.

Dapat kita lihat beberapa gambar maupun video akibat dari pengelolaan sampah yang kurang baik. 

Ada gambaran seekor buaya yang hidup Berkalung ban bekas, ada pula seekor ikan yang sudah mati dan ketika dibuka isi perutnya terdapat banyak plastik. 
Hal itu karena beberapa bahan sisa buangan memiliki sifat yang tidak mudah terurai.

Di era sekarang ini pemerintah berusaha melakukan terobosan dengan mendaur ulang sampah-sampah ini kembali menjadi material yang dapat digunakan.

Akan tetapi hal ini tidak bisa maksimal ketika proses awal pengelolaan sampah kurang baik. 

Sebagai contoh kita mempunyai sampah botol air minum, plastik, dan oli bekas. 
Ketika kita membuang sampah tersebut dalam satu tempat, maka yang tadinya botol air minum dan plastik dapat didaur ulang tidak dapat diproses karena adanya limbah berbahaya atau limbah B3 yang sudah bercampur dengan plastik dan botol air minum tersebut. 

Sehingga kita sebagai penghuni bumi ini wajib untuk berkontribusi memilah sampah dengan baik, agar proses daur ulang material tersebut berjalan dengan baik. 

Maka dari itu dapat kita lihat beberapa perusahaan, taman, sekolah ataupun tempat yang lainnya menyediakan sampah yang beraneka warna.

Tempat sampah tersebut digunakan untuk memisahkan sampah berdasarkan jenis-jenisnya.

Dari gambaran ini maka kita harus tahu sampah apa yang kita bawa dan di tong sampah mana kita akan masukkan. 

Berikut ini akan kita bahas beberapa macam warna tempat sampah dan sekaligus kegunaannya. 


1. Warna Hijau

Tong sampah warna hijau Adalah Tempat sampah organik. 
sampah inilah yang dijadikan bahan pupuk kompos seperti daun-daunan, bekas sayuran, dll. Adanya tempat sampah ini dapat mempercepat pembuatan kompos karena sudah di pisahkan dengan sampah anorganik maupun B3.

maupun B3.

2. Warna Kuning

Tong sampah warna kuning adalah tempat sampah non organik.
Contoh sampah ini diantaranya plastik bekas, gelas bekas air mineral kemasan jenis plastik dll. Dengan adanya tempat sampah ini dapat mempermudah pemanfaatannya, karena plastik bekas maupun bekas dapat didaur ulang menjadi kerajinan daur ulang atau material tersebut di daur ulang di pabrik.

3. Warna Merah

Tong sampah warna merah adalah tempat sampah B3. B3 sendiri adalah kepanjangan dari bahan berbahaya dan beracun.
Sebagai contoh seperti sampah beling, kaca, gelas beling, bekas detergen, obat nyamuk dll.

Dengan adanya tong sampah warna merah ini maka akan meminimalisir bahaya yang akan ditimbulkan material tersebut untuk seluruh makhluk hidup. 

4. Warna Biru

Tong sampah warna biru adalah tempat sampah khusus kertas. 
Dengan bertuliskan kertas pada tempat sampahnya. Salah satu manfaatnya adalah untuk untuk mempermudah proses daur ulang untuk kerajinan.

5. Warna Abu-Abu

Tong sampah yang berwarna abu-abu biasanya digunakan untuk menampung sampah residu atau ampas. Misalnya, sampah popok bekas dan sampah permen karet.

Ternyata... tempat sampah yang warna-warni itu bukan hanya sebagai hiasan. Namun, untuk menampung sampah yang beragam.


Mari kita berkontribusi untuk kelestarian alam ini dan Mari kita buang sampah pada tempatnya sesuai dengan kategori sampah tersebut agar sampah tersebut dapat terurai maupun dapat didaur ulang dengan baik.
Sekaligus agar sampah - sampah ini tidak membahayakan seluruh makhluk hidup dan alam sekitar. 

SMK TUNAS BANGSA TAWANGSARI.